Press "Enter" to skip to content

Cara Memainkan Game PSP Secara Gratis di Semua Android

Firza 1
Advertisement

Cara Memainkan Game PSP di Android – Kembali ke tahun 2004 ketika PSP (Play Station Portable) membuat dampak yang sangat luar biasa kepada komunitas gamer karena keberhasilannya dalam menangani visual seperti Play Station 2 akan tetapi dapat sepenuhnya dimainkan di mana saja.

PSP sendiri tetap berbenah dan berinovasi selama kurang lebih 10 tahun hingga akhirnya proses pembuatannya dihentikan pada Juni 2014.

Kita tentunya punya banyak memori dengan PSP, akan tetapi kedikdayaan smartphone meruntuhkan semua memori itu, karena software serta hardware yang dimiliki smartphone jauh lebih baik dibanding PSP.

Cara Bermain Game PSP di Android - TutorAplikasi

Jika kamu sekarang tidak mempunyai PSP, maka bukan berarti tidak dapat memainkan game PSP di Android, karena kamu bisa menggunakan emulator untuk memainkannya di hp Android dengan grafik yang sama atau mungkin bisa menjadi lebih baik.

Emulator terbaik yang sesuai dengan keinginanmu saat ini ialah PPSSPP. Dilepas dengan harga gratis serta sangat stabil dibandingkan emulator lainnya menempatkan PPSSPP sebagai raja dalam emulator PSP di Android.

Di tutorial ini, kami akan menjelaskan apa itu PPSSPP dan cara mendapatkan game PSP serta cara memainkannya.

Apa Itu Emulator PPSSPP

PPSSPP merupakan software open source, maksudnya adalah orang-orang bisa melihat kode yang digunakan untuk membuat aplikasi ini serta ikut berkontribusi dalam mengembangkannya, tentu saja hal semacam ini akan membuat PPSSPP menjadi lebih update dibanding kompetitornya.

PPSSPP sepenuhnya gratis dan bisa memainkan game PSP favorit kalian di Android dengan layar full HD.

Kamu membutuhkan versi Android diatas 2.3 untuk dapat menjalankannya, selain di Android, PPSSPP juga ada di sistem operasi lain seperti Windows, Linux, Blackberry dan lain lain.

Di versi gratis sendiri, PPSSPP mengusung iklan sebagai support bagi kerja mereka, tetapi pengguna Android juga bisa membeli versi “Gold” dari aplikasi ini yang nantinya akan menghapus iklan serta mengganti ikon yang berwarna biru menjadi warna emas.

Sedangkan di fiturnya, tidak ada yang berubah di versi Gold maupun gratis, tidak seperti kebanyakan aplikasi freemium lainnya yang biasanya ada fitur yang dikunci dan hanya bisa dibuka dengan membeli versi premium.

Akan tetapi tidak semua game PSP bisa bekerja dengan baik di PPSSPP.

Pada akhirnya, spesifikasi dari hp Android milikmu yang menentukannya. Ada game yang bisa berjalan dengan lancar, ngelag atau lambat, bahkan ada juga yang tidak dapat dimainkan sama sekali.

Sebagian game terbaik beragam genre seperti rpg terbaik, fps terbaik dan lain lain yang bisa dijalankan dengan PPSSPP ini adalah Dragon Ball Z, Burnout Legends, Burnout Dominator, Final Fantasy: Crisis Core, Monster Hunter 2 Unite, Monster Hunter 3: HD Remake, Soul Calibur, Tekken 6, Tekken: Dark Resurrection, GTA Liberty City City, Naruto dan lain lain.

PPSSPP hanya mengemulasi gamenya, tidak memuat fitur apapun atau menawarkan game untuk didownload. Kamu mesti mendownload sendiri game PSP yang diinginkan agar PPSSPP bisa menjalankannya.

Cara Mendownload File ISO/CSO Game PSP

Sebelum kamu memainkan game PSP di emulator PPSSPP, tentunya kamu membutuhkan game PSP agar bisa dimainkan.

Metode rekomendasi atau legal dari mendapatkan game PSP ini adalah dengan cara mendapatkan ISO nya dari PSP UMD ( Universal Media Disc ) milikmu. Di PSP sendiri sudah disediakan bagaimana cara melakukan hal ini.

Selain dengan cara tersebut, kamu yang tidak memiliki PSP secara pribadi bisa mendownload dari situs ISO game yang terpercaya seperti dari https://www.emuparadise.me/PSP_ROMs/44

Advertisement
 dan ada banyak lagi situs lainnya untuk mendownload file ISO/CSO game PSP.

Cara Bermain game PSP di Android

Cara Menggunakan PPSSPP Untuk Memainkan Game PSP

1. Download aplikasi PPSSPP

Download aplikasi PPSSPP secara gratis dari situs resminya yakni http://www.ppsspp.org/downloads.html atau bisa langsung mendownloadnya di Google Play Store dan buka aplikasinya setelah proses download selesai.

2. Tambah File ISO

Lalu untuk menambah file ISO, pilih tab “Games” dan dari sana pilih folder tempat file ISO game PSP berada.

Setelah menemukannya, klik game tersebut dan nantinya game tersebut akan langsung dijalankan oleh PPSSPP.

Cara Bermain game PSP di Android
PPSSPP Game Tab

3. Setting PPSSPP

PPSSPP memberikan banyak sekali opsi kostumisasi dan menambah banyak fitur untuk membuat pengalaman bermain game PSP di Android menjadi lebih baik lagi.

Advertisement

Untuk melakukan hal ini, buka “Settings” dan nanti akan ada banyak opsi yang tersedia.

Opsi yang bisa dirubah antara lain adalah Graphics, Audio, Control, Networking dan System.

Menu PPSSPP

4. Mainkan Game Favoritmu

Tombol PSP nantinya akan ditempatkan di layar hp Android. Ada tombol tambahan yang tersedia di PPSSPP ini, tombol itu yakni “fast forward”, tombol ini berguna untuk meningkatkan kecepatan dari game yang dimainkan, sangat berguna bagi kamu yang memainkan game dimana harus menunggu.

Cara Bermain game PSP di Android

Tombol “Back” di hp Android akan berfungsi layaknya tombol menu ketika game dijalankan, kamu bisa menekannya setiap saat untuk mengakses menu utama.

Di menu utama ini, kamu bisa mengatur game settings dan dapat juga menyimpan sesi game dengan tombol “Save state”.

Tombol “Save state” ini berbeda dibandingkan tombol “Save” yang normal dari game PSP lainnya karena save state ini akan menyimpan game tepat dimana sebelum mengakses menu utama.

Bahkan jika itu sebelum melawan suatu Boss sekalipun, berbeda dengan save biasa yang hanya bisa digunakan di tempat yang spesifik.

PPSSPP Save State

Begitulah artikel kami kali tentang apa itu PPSSPP dan bagaimana cara main game PSP di Android ataupun Windows. Sampai jumpa di artikel TutorAplikasi.com selanjutnya

Advertisement
author foto

Penulis di https://tutoraplikasi.com/ dari Lamongan, Jawa Timur

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *