Press "Enter" to skip to content

Guide dan Build Lulu Wild Rift Support Terbaik (Season 1) 2021

Firza 0
Advertisement

Build Lulu LoL Wild Rift – Lulu adalah seorang Yordle yang penuh perhatian dan empati. Suatu saat ketika dia mengembara di dunia material, dia menemukan sesuatu yang mirip seperti burung.

Namun saat Lulu mendekatinya, burung tersebut berubah menjadi kecil, seperti peri.

Guide dan Build Lulu Tersakit dan Support Wild Rift - TutorAplikasi

Sebelum Lulu bisa bereaksi, peri tersebut meraih tongkatnya dan pergi. Lulu kemudian mengejar peri tersebut ke pedalaman hutan, hingga sampai ke gua yang berada di balik air terjun.

Semakin Lulu mengejar, lingkungan tersebut semakin asing baginya, naik menjadi turun, maju menjadi mundur, besar menjadi kecil.

Akhirnya setelah kejadian-kejadian aneh tersebut, Lulu berhasil menyusul sang peri yang bernama Pix.

Pix telah membawa Lulu ke Glade.

Bandle City, rumah Lulu adalah tempat magis menentang logika, di mana waktu tidak berarti dan hukum alam tidak sepernuhnya berlaku.

Namun Glade adalah tempat yang lebih ganjil lagi, dan mungkin dari Glade-lah Bandle City bisa ada.

Di sini, sihir Lulu menjadi sangat besar, dia bisa mengubah lingkungannya sesuka hati. Glade benar-benar telah membuat Lulu jatuh cinta sehingga dia lupa bahwa ada hal yang lain.

Saat akhirnya dia ingat, Lulu menemukan dirinya kembali ke dunia material tanpa mengetahui berapa banyak waktu yang telah terlewati.

Seiring waktu, Lulu mulai merindukan Glade, dia ingin kembali namun dia tidak ingat jalananya. Pix juga tidak membantu sama sekali karena Pix mengaku juga lupa akan jalannya.

Perjalanan Lulu mencari pintu ke Glade membawanya berkelana ke daratan luas seperti di Demacia, Ionia, hingga ke perbatasan Freljord.

Skill Lulu LoL Wild Rift

Skill Pasif – Pix, Faeries Companion

Skill Lulu Wild Rift

Llulu dibantu oleh Pix yang akan menyerang dengan 3 serangan kepada target yang diserang Lulu dengan basic attack.

Setiap serangan Pix memberikan Magic Damage ke target.

Skill 1 – Glitterlance

Skill Lulu Wild Rift

Lulu dan Pix menyerang bersama-sama, keduanya memberikan Magic Damage dan efek slow kepada target selama 2 detik.

Jika target terkena serangan Lulu dan Pix, maka mereka menerima 25% bonus critical damage.

Skill 2 – Whimsy

Skill Lulu Wild Rift

Ke arah lawan : Lulu meluncurkan sihir ke arah target dan mentransformasi target menjadi binatang.

Ke arah kawan : Lulu meluncurkan sihir ke arah target atau dirinya sendiri, memberikan bonus attack speed dan move speed untuk beberapa detik.

Skill 3 – Help, Pix!

Skill Lulu Wild Rift

Ke arah lawan : Lulu mengirimkan Pix ke arah target selama 4 detik untuk memberikan Magic Damage dan efek true sight untuk durasi yang sama.

Ke arah kawan : Lulu mengirimkan Pix ke arah target selama 6 detik untuk memberikan shield selama 2,5 detik.

Skill Ultimate – Wild Growth

Skill Lulu Wild Rift

Lulu menargetkan dirinya sendiri atau kawan satu tim, memberikan bonus HP, menambah ukuran tubuh sebesar 40% dan aura yang memberikan efek slow kepada lawan terdekat.

Saat skill ini diaktifkan, maka lawan yang berada di area skill terkena efek knock-up selama 0,75 detik.

Build Lulu Wild Rift Support Terbaik

Build Item Lulu Wild Rift Support Terkuat - TutorAplikasi

Sebagai support, tugas kalian adalah untuk membantu ADC atau Marksman tim agar lebih unggul dari ADC lawan sehingga kesempatan memenangkan game akan lebih terbuka.

Ardent Censer

Item LoL Wild Rift

Atribut : +250 Health, +60 Ability Power, +10 Ability Haste, 5% Move Speed

Censer : Ketika kamu heal atau shield ke champion teman, baik kamu atau champion teman mendapatkan 10-30% Attack Speed dan serangan Magic kamu mendapatkan bonus 16-30 Magic Damage selama 6 detik.

Advertisement

Harga : 2600

Dengan memakai Ardent Censer, Lulu mampu memberi tambahan attack speed kepada teman satu tim.

Tambahan attack speed akan sangat bagus jika ada champion satu tim yang mengandalkan attack speed sebagai sumber damage-nya, seperti mayoritas champion Marksman.

Harmonic Echo

Item LoL Wild Rift

Atribut : +80 Ability Power, +300 Mana, +10 Ability Haste

Harmonic Echo : Bergerak atau mengeluarkan skill memberikan Harmony.

Saat stack Harmony mencapai 100, skill heal atau shield selanjutnya memberikan bonus 70 Health + 10% AP kepada target dan 3 champion teman terdekat.

Harga : 2800

Dengan Harmonic Echo, maka jumlah Lulu juga bisa regen HP teman satu tim saat memakai skill 3-nya.

Locket Enchant

Item LoL Wild Rift

Locket (aktif) : Memberikan shield ke kamu dan teman satu tim di sekitar. Shield dapat menyerap 140-420 damage untuk 2.5 detik. (60 detik cooldown).

Untuk pilihan sepatu, gunakan Locket sebagai enchantmen-nya.

Sebelumnya enchant, kalian bisa memakai sepatu Ionian yang menambah Ability Haste

Protector’s Vow

Item LoL Wild Rift

Atribut : +350 Health, +40 Armor, +10 Ability Haste

Protector : Tingkatkan penjagaanmu saat berada di dekat Champion teman satu tim.

Jika kamu atau temanmu menerima Damage dari Champion, monster, atau turret, kalian mendapatkan 125 Shield + 20% bonus Health + 15% Ability Power dan 20% Move Speed selama 1.5 detik. (30 detik cooldown).

Harga : 2700

Dengan kemapuan Protector yang mampu memberikan Shield kepada teman satu tim, maka item ini sangat bagus dipakai oleh semua champion support, termasuk Lulu.

Dengan tambahan Shield, maka champion ADC yang biasanya squishy bisa lebih sustain saat terkena serangan lawan.

Zeke’s Covergence

Item LoL Wild Rift

Atribut : +40 Armor, +40 Magic Resistance, +150 Mana, +10 Ability Haste

Harbinger : Mengeluarkan Ultimate menyelimutimu dengan Blizzard dan meningkatkan serangan teman satu tim di sekitar selama 10 detik.

Blizzard milikmu memberikan efek Slow sebesar 20% kepada lawan dan serangan dari teman satu tim memberikan bonus 30% Magic Damage selama 2 detik.

(memprioritaskan teman satu tim dengan Attack Damage tertinggi)

Frosfire Covenant : Blizzard milikmu menyala jika menerapkan efek Slow pada lawan. Kemudian lawan terkena efek terbakar, menghasilkan 40 Magic Damage per detik dan efek Slow 40% selama 3 detik.

Harga : 2800

Zeke Convergence adalah item yang sangat bagus, item ini memberikan Mana dan dua Resistance kepada Lulu.

Selain itu, item ini juga memberikan efek AoE Slow dan penambahan damage untuk ADC satu tim.

Advertisement

Thornmail

Item LoL Wild Rift

Atribut : +200 Health, +75 Armor

Thorn : Terkena serangan akan memantulkan 25 Magic Damage + 10% bonus Armor dan memberi efek Grievous Wound selama 1 detik.

Harga : 2800

Thornmail adalah item yang bagus dipakai untuk melawan tim dengan komposisi champion AD cukup banyak.

Lebih bagus lagi jika lawan kalian terdapat champion yang mengandalkan efek regen atau lifesteal seperti Master Yi dan Nasus karena item ini mampu mengurangi efek regen dari champion tersebut.

Guardian Angel

Item LoL Wild Rift

Atribut : +45 Attack Damage, +40 Armor

Resurrect : Bangkit kembali setelah mati, me-Regen 50% base Health dan 30% Mana setelah 4 detik. (180 detik cooldown).

Harga : 2800

Dapat menggantikan : Thornmail

Athene’s Unholy Grail

Item LoL Wild Rift

Atribut : +55 Ability Power, +40 Magic Resistance, +10 Ability Haste

Blood Price : Menyimpan 35% dari serangan champion lawan sebagai Blood, maksimal 110 hingga 250. Saat kamu heal atau shield ke teman satu tim, maka terdapat bonus heal atau shield sesuai dengan Blood yang tersimpan.

Harga : 2500

Dapat menggantikan : Thornmail

Baca Juga :

Build Lulu Wild Rift Tersakit

Build Item Lulu Tersakit - Wild Rift TutorAplikasi

Support tidak hanya terbatas memberi heal atau shield kepada tim, namun kalian juga bisa menjadi support dalam hal damage.

Hal ini akan sangat membantu, terutama di early game di mana champion ADC biasanya masih lemah dalam hal damage.

Luden’s Echo

Item LoL Wild Rift

Atribut : +80 Ability Power, +300 Mana, +10 Ability Haste

Discording Echo : Bergerak atau mengeluarkan skill memberikan Discord.

Saat stack Discord mencapai 100, serangan skill atau empowered attack selanjutnya memberikan bonus 100 Magic Damage + 10% AP kepada target dan 3 lawan terdekat.

Harga : 3000

Luden memberikan atribut yang penting seperti AP, Mana dan Ability Haste.

Namun yang bagus dari item ini adalah kemampuan pasifnya yang menyerang tiga lawan sekaligus.

Dengan kemampuan pasif ini, maka Lulu bisa membantu ADC satu tim dalam memberikan damage ke lawan.

Harmonic Echo

Item LoL Wild Rift

Atribut : +80 Ability Power, +300 Mana, +10 Ability Haste

Harmonic Echo : Bergerak atau mengeluarkan skill memberikan Harmony.

Advertisement

Saat stack Harmony mencapai 100, skill heal atau shield selanjutnya memberikan bonus 70 Health + 10% AP kepada target dan 3 champion teman terdekat.

Harga : 2800

Dengan Harmonic Echo, maka jumlah Lulu juga bisa regen HP teman satu tim saat memakai skill 3-nya.

Locket Enchant

Item LoL Wild Rift

Locket (aktif) : Memberikan shield ke kamu dan teman satu tim di sekitar. Shield dapat menyerap 140-420 damage untuk 2.5 detik. (60 detik cooldown).

Untuk pilihan sepatu, gunakan Locket sebagai enchantmen-nya.

Sebelumnya enchant, kalian bisa memakai sepatu Ionian yang menambah Ability Haste

Rabadon’s Deathcap

Item LoL Wild Rift

Atribut : +130 Ability Power

Overkill : Meningkatkan Ability Power sebesar 40%.

Harga : 3500

Tidak perlu dijelaskan lebih banyak lagi, Rabadon adalah item dengan atribut AP tinggi sehingga cocok dipakai oleh semua champion yang mengandalkan AP sebagai sumber serangannya.

Morellonomicon

Item LoL Wild Rift

Atribut : +300 Health, +70 Ability Power, +15 Magic Penetration

Advertisement

Cursed : Serangan Magic Damage menyebabkan efek Grievous Wound ke champion lawan selama 3 detik.

Harga : 3000

Morellonomicon adalah item opsional, gunakan jika terdapat lawan yang mengandalkan regen health dan lifesteal.

Void Staff

Item LoL Wild Rift

Atribut : +70 Ability Power, +40% Magic Penetration

Harga : 2800

Tidak hanya memberi atribut AP, Void Staff juga memiliki atribut Magic Penetration yang akan sangat berguna jika lawan build item Magic Resistance.

Liandry’s Torment

Item LoL Wild Rift

Atribut : +250 Health, +90 Ability Power

Madness : Memberikan 2% damage lebih besar setiap detik ke champion lawan, maksimal 10% setelah 5 detik.

Torment : Menggunakan skill atau empowered attack memberikan bonus Magic Damage setara 1% Health champion lawan selama 3 detik.

Damage ini dilipat gandakan jika champion terkena efek Slow atau Immobilize.

Harga : 3150

Dapat menggantikan : Morellonomicom atau Void Staff

Liandry’s Torment bagus dipakai jika komposisi tim lawan banyak terdapat champion yang tanky.

Guardian Angel

Item LoL Wild Rift

Atribut : +45 Attack Damage, +40 Armor

Advertisement

Resurrect : Bangkit kembali setelah mati, me-Regen 50% base Health dan 30% Mana setelah 4 detik. (180 detik cooldown).

Harga : 2800

Dapat menggantikan : Morellonomicom atau Void Staff

Infinity Orb

Item LoL Wild Rift

Atribut : +200 Health, +60 Ability Power, +5% Move Speed, +15 Magic Penetration

Inevitable Demise: Jika menyerang lawan menggunakan skill atau empowered attack yang memiliki health di bawah 35%, maka mendapatkan bonus critical damage 20%.

Harga : 2850

Dapat menggantikan : Morellonomicom atau Void Staff

Infinity Orb adalah item yang cukup bagus karena memberikan atribut yang lengkap untuk Lulu, yakni HP, AP, Move Speed, dan Magic Penetration.

Selain itu, bonus critical saat menyerang lawan yang memiliki HP di bawah 35% juga sangat bagus untuk memastikan lawan langsung KO jika terkena combo skill Lulu.

Rune Terbaik untuk Lulu

Untuk pilihan Rune, kami rasa Aery adalah pilihan yang paling bagus karena Rune ini bisa dipakai untuk bertahan maupun untuk menyerang.

Selain Aery, kami juga merekomendasikan memakai Weakness, Regeneration, dan Manflow Band.

Namun selain Aery, kalian juga bisa memakai Electrocute jika ingin meningkatkan sisi ofensif Lulu.

Aery

Rune Wild Rift

Pasif : Basic attack dan skill ke arah champion lawan memunculkan Aery yang dash ke arah mereka, memberikan 10-60 (berdasarkan level) (+20% bonus AD) (+10% AP).

Heal, shield atau buff teman satu tim memunculkan Aery yang dash ke arah mereka, memberikan Shield sebeasr 20-120 (berdasarkan level) (+40% bonus AD) (+20% AP) selama 2 detik.

Aery tidak bisa dimunculkan kembali sebelum kembali ke user. Aery bergerak cukup lambat, dan bisa diambil dengan bergerak mendekatinya.

Electrucute

Rune Electrocute Wild Rift

Basic Attack dan Abilities memberikan 1 stack ke champion musuh.

Jika stack sudah mencapai 3 selama 3 detik, maka champion lawan terkena petir yang memberikan damage setara 30-184 (berdasarkan level) (+40% bonus AD)(+25% AP).

Cooldown 25 detik.

Weakness

Rune Lol Wild Rift

Mengganggu pergerakan champion lawan membuat mereka menerima 5% lebih damage untuk 5 detik ke depan.

Regeneration

Rune LoL Wild Rift

Setiap 3 detik, regen 2% Health yang hilang atau Mana berdasarkan yang paling rendah.

Manaflow Band

Rune LoL Wild Rift

Pasif: Menyerang lawan dengan skill atau empowered attack secara permanen meningkatkan maximal mana 30, hingga 300 mana.

Spell Terbaik untuk Lulu

Pada guide dan build Lulu selanjutnya, kita akan membahas summoner spell untuk Lulu.

Flash dan Ignite adalah dua spell yang paling bagus dipakai Lulu, namun kalian juga bisa memakai Barrier atau Heal.

Kalian bisa memilih Barrier saat melawan tim dengan champion yang mengandalkan burst damage tinggi seperti Assassin. Sedangkan Heal bisa kalian pakai jika ADC tim tidak memakai spell Heal.

Flash

Spell Flash Wild Rift

Teleportasi jarak dekat ke depan atau ke arah yang dituju.

Advertisement

Cooldown : 150 detik

Ignite

Spell Ignite Wild Rift

Membakar champion musuh yang ditargetkan, menghasilkan 60-410 True Damage selama 5 detik dan memberinya efek Grievous Wound.

Barrier

Summoner spell Wild Rift

Mendapatkan Shield yang mampu menyerap 115-465 damage selama 2 detik.

Cooldown : 90 detik

Heal

Spell LoL Wild Rift

Memulihkan 80-360 Health dan memberikan 30% bonus Move Speed selama 1 detik kepadamu dan Champion satu tim paling terluka terdekat.

Efek Health berkurang setengan untuk Champion yang baru saja terkena efek Heal.

Cooldown : 120 detik

Tips Bermain Menggunakan Lulu (Guide Lulu)

Cara Menggunakan atau Guide Lulu Wild Rift - TutorAplikasi

Setelah mengetahui build Lulu, rune dan spell terbaiknya, berikut adalah guide Lulu agar kalian bisa jago memainkannya.

Lane

Lulu biasa dimainkan di dragon lane (duo lane) sebagai support.

Keunggulan Lulu

  • Kuat saat early game
  • Skill banyak fungsi
  • CC melimpah
  • Cocok bermain bersama hampir semua ADC
  • Bisa poke
  • Sangat menggangu

Kekurangan Lulu

  • Sangat bergantung dengan teman satu tim
  • Cukup boros mana
  • Squishy

Prioritas Skill

Kalian bisa memprioritaskan skill 3 terlebih dahulu.

Setelah itu upgrade skill 1, dan yang terakhir baru upgrade skill 2 jika semua skill sudah dalam level maksimal.

Namun jika kalian build Lulu tersakit, maka prioritaskan untuk mengupgrade skill 1 terlebih dahulu, baru skill 3 dan skill 2.

Combo Skill Lulu

Lulu bukanlah tipe champion yang membutuhkan combo skill untuk bisa memainkannya. Yang kalian butuhkan hanyalah wajib mengetahui skill mana yang harus dikeluarkan pada situasi tertentu.

Namun jika ingin combo, maka kalian bisa memakai skill ulti terlebih dahulu, lalu dilanjutkan skill 2, skill 3, dan terakhir skill 1.

Tips Tipis-Tipis

  • Cobalah untuk memasang Ward di buff lawan untuk mengetahui lokasi jungler lawan, jika kalian bisa mengetahui lokasi jungler lawan, maka kalian bisa menghindari resiko terkena gank
  • Selain di lokasi buff, kalian juga harus menempatkan Ward di obyektif lain seperti di Dragon atau Baron
  • Bermainlah secara agresif saat early game, terutama kepada ADC tim lawan agar ADC kalian bisa lebih unggul secara level maupun gold
  • Selalu perhatikan build tim kalian dan tim lawan, pastikan untuk build item sesuai dengan kebutuhan tim atau untuk counter lawan
  • Jangan sendirian

Nah itu dia artikel guide dan build Lulu, jangan lupa juga baca artikel pada kategori game lainnya di situs ini:

Advertisement
author foto

Penulis di https://tutoraplikasi.com/ dari Lamongan, Jawa Timur

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *